hakikat Suka Duka | for everyone |
dan setelah itu seorang perempuan bicara,
menanyakan soal hakikat suka dan duka,
maka dijawablah
sukacita ialah dukacita
yang tersingkap topengnya
dari sumber yang sama, yang canda tawa mu keluar
alangkah seringnya mengalirkan airmata
dan bagaimana mungkin terjadi yang lain ?
semakin dalam sang duka menggoreskan luka ke dalam jiwa
maka semakin mampu sang hati mewadahi segala gelak bahagia
dahulu...
bukanlah seruling penghibur setiap manusia
adalah sebilah bambu yang pernah dikerati dalam poses pembuatannya
pabila engkau sedang bergembira
mengacalah dalam-dalam ke dalam jiwamu
di sanalah nanti engkau akan dapati,
bahwa hanya yang pernah membuat derita,
berkemampuan memberimu bahagia
pabila engkau berdukacita
bercerminlah lagi ke lubuk hatimu
di sana pula engkau bakal menemui
bahwa sesungguhnya engkau sedang menangisi
sesuatu yang pernah engkau syukuri
banyak di antara kalian ada yang mengatakan,
"sukacita itu lebih baik daripada dukacita"
yang lain berpandangan pula
"tidak, dukacita lah yang lebih baik dari sukacita"
tapi kukatakan kepadamu, bahwa keduanya tak terpisahkan
keduanya datang bersama-sama di meja hidanganmu
ingatlah bahwa yang lain akan segera datang
mungkin saat engkau sedang nyenyak di pembaringanmu
sebenarnya engkau ditempatkan
tepat di tengah neraca timbangan yang adil
di antara sedih dan gembira
pabila engkau sedang tafakur hampa
kau sedang dalam titik tengah yang seimbang
saat Sang Derajat berkenan mengangkatmu
ke timbangan emas dan peraknya
saat itulah kesukaan dan kedukaanmu
kan timbul tenggelam
dari
The Prophet - 1921, Kahlil Gibran
embunpagi2023 wrote on Feb 20, '11
thank you Zaki.....
|
embunpagi2023 wrote on Feb 20, '11
betul Firman....itulah hidup dalam kehidupan
|
embunpagi2023 wrote on Feb 20, '11
betul Firman....itulah hidup dalam kehidupan
|
nurfirman40 wrote on Feb 20, '11
benar
suka duka itu silih berganti apa ada yg masih tidak mengerti ya? mana
ada orang yg senyum terus...mana ada orang yg nanggis terus.....mana ada
ya? orang orang yg maunya senang aja...gila kali
|
embunpagi2023 wrote on Feb 19, '11
gadisamnesia said
keren
yup.....Kahlil Gibran
maknanya begitu dalam.... |
gadisamnesia wrote on Feb 19, '11
keren
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar